Kelebihan dan Kekurangan Adobe Photoshop
Sebelumnya kita sudah membahas tentang fungsi Adobe Photoshop.Dan sekarang kita akan lanjut ke pembahasan berikutnya yaitu kelebihan dan kekurangan pada Adobe Photoshop.
Berikut ini adalah pembahasannya.
Kelebihan dan Kekurangan Adobe Photoshop
Yang pertama kita bahas kelebihan pada Adobe Photoshop terlebih dahulu, di antaranya adalah:
- Gambar yang dihasilkan lebih memuaskan.
- Mudah di operasikan.
- Banyak fitur – fitur yang unggul.
- Bisa di gunakan untuk membuat tulisan dengan efek yang di inginkan. Buat anda yang ingin membuat tulisan tampil beda dan menakjubkan Photoshop adalah jawabannya.
- Bisa di gunakan untuk mendesain maupun untuk editing gambar.
- Bisa membuat beragam material.
- Bisa juga di gunakan untuk mengolah beberapa materi web. Buat anda yang mempunyai web dan akan mengup-load foto tetapi ukuran foto terlalu besar, Anda tidak perlu khawatir karena photoshop dapat di andalkan untuk hal ini.
- Familyar dalam kalangan kita.
- Fasilitas untuk editing lebih lengkap di banding lainnya.
- Bisa untuk rekayasa foto. Di dalam Photoshop anda dapat bebas berekspresi foto asli yang anda punya dapat di ubah menjadi lebih keren dan menarik.
- Bisa menambah efek lagi meski sudah terlalu banya efek.
- Penyimpanan dapat menggunakan berbagai format. Format penyimpanan pada photoshop tidak sekedar PSD, namun JPEG, PNG dan yang lainnya.
- Adobe Photoshop lebih cepat kerjanya.
Selanjutnya kita bahas kekurangan pada Adobe Photoshop, di antaranya adalah:
- Banyaknya layer yang di gunakan membuat orang bingung ketika menggunakan photoshop.
- Photoshop kurang baik saat digunakan untuk pembuatan majalah dan brosur karena tidak bisa sempurna saat pembuatan paragraf.
- Ukuran yang di butuhkan terlalu besar. Nah jika kita terlalu banyak menggunakan layer maka ukuran di Photoshop akan besar.
- Saat akan mencetak hasil Photoshop kertas yang digunakan relatif sulit.
Hanya sekian kelebihan dan kekurangan pada Adobe Photoshop menurut Desainku.Terima kasih.
Post a Comment for "Kelebihan dan Kekurangan Adobe Photoshop"